Friday, February 25, 2011

Masih Tentang Konsistensi!

 Gambar diambil dari :
http://www.postcrossing.com/user/indah79ers


Topic starter : Jumat, 25 Februari 2011 (1:00 pm)

Hohoho.. ada beberapa, tepatnya sih 2, tapi lebih dari satu itu udah masuk dalam kategori "beberapa" khan? :p

Lanjuttt..

Eh salah, daripada lanjut, lebih enak kalo diulang aja, ahahaha..

Hohoho.. ada beberapa hal yang menarik yang terjadi di 2 tempat maya yang berbeda, 1 di my30s, and satunya lagi di akun postcrossing gua, yang mana kedua2nya walau berbeda fungsi tapi pada akhirnya mengacu pada kesimpulan yang sama, masih tentang konsistensi!

Enakan ngomongin yang mana dulu yaa? Ahahaha..

Baiklah, biar bisa di-link ke sini, lebih baik gua bikin postingan yang satunya dulu, hihihi..

Be right back, babeee.. don't go anywhere!

Baiklahh.. postingan "pendukung" udah kelar digarap..

Yang pertama itu dari sini.

Tentang postingan "Capung" yang berhasil menggeser tahta yang selama ini selaluu dikuasai oleh "Handsome Parades : Kim Bum"!

Pergerakan "Capung" menuju puncak itu bikin gua jadi teringat akan cerita tentang si kura2 dan kelinci yang berlomba menuju garis finish yang mana berkat kekonsistenan kura2 (dan tentunya dibarengi dengan ketidakkonsistenan kelinci) yang mana biar langkahnya itu pelan tapi karena sang kura2 terus melangkah hingga akhirnya malah lebih dulu mencapai garis finish dibanding kelinci yang sebenernya bisa sampai duluan andai dia ngga terlallu jumawa ketika telah memimpin dan malah tidur karena dia meremehkan si kura2.

Anywayy..

Kura2 dan capung itu contoh yang bagus sekali soal konsistensi, huahahaha.. kenapa yaa 'pesan' yang gua dapatkan belakangan ini tuh menyinggung soal konsistensi muluu..

Hal berikutnya itu sehubungan dengan postcrossing seperti juga yang pernah gua singgung di sini.

Per tanggal 25 Februari ini, posisi gua udah merangkak naik ke peringkat 43 dari most postcards sent from Indonesia sementara dari longest distance sent from Indonesia, gua menempati urutan ke-42.

Target gua sekarang ini adalah masuk ke top 10, huahahaha..

Dari posisi di mana gua sekarang ini berada, emang kayanya masih amat sangat susah untuk menembus masuk ke posisi top 10, terlebih karena gua baru setengah perjalanan kurang dari postcard minimum yang dikirim oleh peringkat ke-10, ditambah lagi kalo para top 10 masih pada aktif di postcrossing maka dapat dipastikan makin sulitlah menembus masuk, terlebih kalo negara tujuan gua itu yang belets2 dalam nerima postcard, huhuhu.. makin kecillah kemungkinannya.

Tapii.. rasanya apa yang gua pelajari selama ini adalah..

Jangan fokus ke hasil akhir, tapi just do one step at a time, boleh sih sesekali memandang ke depan ke tempat yang ingin kita tuju, tapi kalo terlalu fokus ke sana, bisa2 stress sendiri menyadari betapa jauuuuuhhhnya perjalanan yang masih harus ditempuh! Ahahahaha..

And you know what, mau ngga mau, gua selalu teringat akan prinsip si BeppoTukangSapuJalanan!

Coba baca ke sini dhe.

And untuk menutup soal konsistensi ini, tebak apa yang pagi tadi gua temukan di kamar mandi?

It was none other than.. FROG!

Iyaaa.. lagi2 gua menemukan kodok di kamar mandi gua! Amplop dhe aww.. kali ini gua kaga kepikiran soal apa2, tentang apa yang bisa gua pelajarin dari kejadian yang ngga biasa ini, hahaha, karena gua langsung teringat akan 'pelajaran' yang gua dapatkan dulu dari makhluk yang sama.

Berbicara tentang kodok, huaa.. beginilah kalo sistem penyimpanan file postingan kaga teratur and punya kelewat banyak blog dengan isi yang berbeda2, ahahaha..

Pokoknya yang masih nempel sehubungan dengan kodok itu adalahh.. jump a little bit higher and try a little bit harder..

And still.. it's all about consistency boo!!

Konsisten untuk terus melompat, konsisten untuk terus mencoba karena hanya dengan terus melakukannya, barulah suatu saat nanti akan menemukan jalan keluar dan a breakthrough!

Naahh.. itu dia!

Konsisten.. kenapa itu terus yang datang menghampiri gua? Apa karena gua masih belon juga menguasai "ilmu" konsistensi ya? Ahahahaha..

Btw, itu pertanyaan retoris :p

Ok dhe, froggie.. gua akan belajar konsisten.

Good luck, Indah ;)

Topic ended : Jumat, 25 Februari 2011 (5:48 pm)

-Indah-

No comments:

Post a Comment