Saturday, October 1, 2011

Song : Setialah

Gambar diambil dari :
http://yfc.tumblr.com/post/1445216090/ruel-holy-righteous-faithful-till-the-end


Topic starter : Sabtu, 1 Oktober 2011 (1:29 pm)

Tadi pas lagi masak pasta buat nyokap, tiba2 gua terpikirkan sebuah lagu yang sering dinyanyikan jaman Sekolah Minggu dulu.

Begini lagunyaa..

~.*.~

"Setialah"

Setia, setialah
Setialah sampai mati
Seperti Tuhan Yesus
Setialah sampai mati
Apakah jawabanmu
Untuk kasih setiaNya?
Setia, setialah
Setialah sampai mati

~.*.~

Sampai sekarang gua masih suka terkagum2 tiap kali kembali menyanyikan lagu anak2 Sekolah Minggu, karena liriknya yang sederhana dan banyak diulang2 itu udah merangkum banyak hal yang memang perlu diketahui sejak dini dan terus dipertahankan walau umur telah banyak bertambah!

Setialah sampai mati..

Bisakah kita tetap setia padaNya sampai akhir perjalanan kita di dunia ini? Semoga.. semoga.. karena banyak hal yang bisa terjadi dalam perjalanan hidup kita menuju akhir.. gua rasa dengan kekuatan sendiri, kita akan gampang sekali goyah ketika dihantam berbagai cobaan, karenanya jangan pernah lupa untuk selalu mohon kekuatan yang berasal daripadaNya karena hanya Tuhan yang bisa memampukan kita melalui apapun yang terjadi dalam hidup kita ;)

Topic ended : Sabtu, 1 Oktober 2011 (2:41 pm)

-Indah-

No comments:

Post a Comment