Thursday, October 27, 2011

Books : Mr. Majeika Joins The Circus

Gambar diambil dari : koleksi pribadi



Topic starter : Kamis, 27 Oktober 2011 (12:54 pm)


Gua baru tau mengenai seri Mr. Majeika ini pas liat2 diskon buku impor di Gramedia TA sekitar awal bulan September lalu. Kala itu, ada lumayan banyak buku seri Mr. Majeika ini hanya saja karena harganya yang lumayan juga walau telah didiskon 70% mengingat jumlah halamannya yang tidak terlalu tebal, kurang dari 100, maka gua menunda membelinya, haha..


Gua baru beli 1 buku Mr. Majeika ini karena pas gua balik lagi ke Gramedia TA di bulan Oktober, buku2 lainnya yang gua pengen itu udah pada kaga ada, huhu.. jadilah daripada pulang dengan tangan kosong, gua membeli 1 buku Mr. Majeika beserta beberapa buku lainnya.


Ternyataa.. ngga salah emang kalo cover itu harus yang menarik karena salah satu hal yang menarik gua akan Mr. Majeika ini dari pertama melihatnya adalah covernya yang lucu dan ternyata setelah membaca bukunya, ternyata covernya ngga 'menipu' karena ceritanya mang otree dan seru, haha..


Secara singkat, Mr. Majeika itu adalah mantan penyihir yang sekarang banting setir jadi pengajar Class Three yang mana berhubung sekarang ini Mr. Majeika blends with ordinary people artinya no magic is allowed in public! Tapii.. kalo lagi sendirian sih ngga masalah kalo Mr. Majeika mau menggunakan kemampuannya itu.


And psstt.. tau kaga sih kalo kadang2 Mr. Majeika itu suka membandel lhoo.. dia suka terbang dari rumah menuju sekolahnya, tentu saja sebelumnya Mr. Majeika menggunakan mantera menghilangkan diri demi menghindari kehebohan apabila ada yang melihatnya sedang melayang di udara, haha..


Dalam seri kali ini, Mr. Majeika mengajak Class Three mengunjuungi rombongan Tottle's Circus yang mana salah seorang pemainnya, Billy Balance, sedang mengalami masalah keseimbangan padahal Billy amat membutuhkannya untuk bisa 'menari' di atas tali renggang dari satu sisi ke sisi lain dari panggung sirkus.


-paused : Kamis, 27 Oktober 2011 (3:40 pm)-


Topic continues : Kamis, 27 Oktober 2011 (8:35 pm)


Akhirnya Mr. Majeika memakai kekuatannya untuk menolong Billy dan Billy yang sedang kehilangan kepercayaan dirinya memutuskan untuk minta bantuan Mr. Majeika untuk aksi panggungnya agar tidak dipecat dari pekerjaannya.


Awalnya Mr. Majeika menolak, tapi berkat tipu muslihat dari musuh terbesar Mr. Majeika, Wicked Wilhelmina Worlock yang juga dikenal sebagai Rubber Face, Mr. Majeika malah terpenjara bersama rombongan sirkus yang berangkat menuju London untuk aksi langsung yang akan diliput stasiun TV.


Oo.. apa yang akan terjadi selanjutnya karena Mr. Majeika secara misterius kehilangan kekuatan sihirnya! Lalu mengapa Class Three seakan bermimpi menjadi bagian dari sirkus? 


Untuk kisah selengkapnya, jangan lupa baca bukunya ya, ahahaha..


Pas gua iseng2 baca cerita singkat mengenai pengarangnya, Humphrey Carpenter, ada perkataannya yang demikian menggelitik buat gua.


Humphrey once said, "The nice thing about being a writer is that you can make magic happen without learning tricks. Words are the only tricks you need. I can write : "He floated up to the ceiling, and a baby rabbit came out of his pocket, grew wings, and flew away." And you will believe that it really happened! That's magic, isn't it?"


I lovee those words!! Mantapss!!


Topic ended : Kamis, 27 Oktober 2011 (9:44 pm)


-Indah-

No comments:

Post a Comment